UKM FKK Gelar Opening Untuk Satu Periode Ke Depan

Sarang-Narasi Garda Pena-Unit Kegiatan Kegiatan Mahasiswa (UKM) Forum Kajian Kitab (FKK) menggelar opening kegiatan. Kegiatan opening digelar di lantai 3 gedung Maimun Zubair pada Sabtu (30/9) lalu. Peserta yang hadir merupakan anggota baru dan lama.
UKM FKK mengadakan opening untuk mengawali kegiatan organisasi selama satu periode ke depan. Tujuannya untuk memperkenalkan kajian yang akan dibahas kepada anggota baru. Opening ini merupakan kegiatan perdana yang digelar oleh UKM FKK.
“Ilmu itu jika kamu totalitas, hanya memberimu sebagian saja. Jika kamu tidak serius mempelajari ilmu itu, maka ia tidak akan memberimu apa-apa,” ujar Ahmad Syakir selaku pembimbing UKM.
Forum kajian ini terbuka untuk khalayak umum yang melibatkan mahasiswa dari seluruh program studi yang ada di STAI Al-Anwar Sarang, yakni Ilmu al-Quran dan Tafsir (IQT), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), dan Perbandingan Mazhab (PM).
“(Forum ini, red) untuk semua peserta, tidak terbatas. Kadang ada demisioner yang masih ikut forum ini,” ujar Khulud, wakil ketua UKM FKK.
Materi yang dikaji dalam UKM FKK merupakan karya-karya kitab tafsir. Dengan demikian, sangat diharapkan seluruh anggota dapat akrab dengan al-Qur’an sekaligus fikihnya, sebagaimana disampaikan oleh pembimbing UKM FKK dalam sambutannya.
Reporter: Umi Salfiyah