11 Proposal Penelitian Dosen STAI Al-Anwar Lolos Tahap Seminar di Litapdimas Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Tahun 2024
Kabar gembira sahabat STAI Al-Anwar! 11 proposal penelitian dosen STAI Al-Anwar lolos tahap seminar di Litapdimas Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) tahun 2024.
Selamat dan sukses kepada seluruh dosen yang telah berkontribusi. Prestasi STAI Al-Anwar semakin gemilang dan mengalami peningkatan yang signifikan.
Pada tahun 2023, ada 11 proposal penelitian, enam diantaranya lolos seminar proposal dan dua proposal yang berhasil sampai pada tahap akhir.
Pada tahun 2024 ini, dosen STAI Al-Anwar Al-Anwar mencetak prestasi baru dengan pengajuan 13 proposal penelitian. Dua di antaranya gagal di tahap awal dan sebelas lainnya lolos presentasi proposal.
11 proposal yang lolos tersebut telah melewati tahap seleksi administrasi, seleksi plagiasi, dan seleksi subtansi tahap pertama. Adapun 11 proposal yang lolos yaitu:
– 6 proposal peningkatan kapasitas
– 1 proposal interdisipliner
– 1 proposal program studi
– 3 proposal kolaborasi perguruan tinggi
STAI Al-Anwar kini menargetkan tujuh proposal yang lolos sampai tahap akhir dan didanai oleh Litabdimas Kementrian Agama.